Kamis, 31 Januari 2019

Reflection


Nama : Mangadar Christian Sihaloho,A.Md.,S.Pd.,M.Pd©
MK      : Managemen And Christian Leadership
Major   : Pendidikan Agama Kristen
Lecturer: Dr. Fransiskus Irwan Widjaja
SEKOLAH TINGGI TEOLOGI REAL BATAM

Goal : A Reflection
Setelah 5 (lima) hari mengikuti perkuliahan tentang kepemimpinan, banyak hal yang telah diperoleh tetapi tidak kalah banyak juga dengan yang masih menjadi tanda Tanya, yaitu apakah semuanya itu dapat diaplikasikan kelak dalam masa kepemimpinan saya? Bagaimana caranya? Dalam perkuliahan ini semua tampak seakan gampang sekali dilakukan. Berkorban keluarga, harta, waktu, karir, dan bahkan berkorban perasaan juga. Masa 16 (enam belas) tahun, yang telah disampaikan, telah dilalui, terus berusaha dan berjuang, terus berkorban dan berharap, terus belajar dan meng-up grade pengetahuan, terus menanam dan menanam lagi, hingga waktunya tiba. Di dalam kelas, waktu selama itu dapat diceritakan dalam waktu beberapa hari, pada kenyataannya, berada dalam posisi itu bukalah hal yang gampang, bukan setiap orang dapat melaluinya dengan survive, banyak yang gagal, tumbang, layu, bahkan undur, tetapi adalah sebuah anugerah terindah bisa melaluinya, hingga dapat diceritakan kepada kami.
Goal atau tujuan telah ditetapkan dan terus diperbaharui sesuai dengan perkembangan jaman, agar tidak terlindas oleh perkembangan jaman itu sendiri. Banyak orang yang telah menetapkan goalnya, semangat menjalani dan mengejar goal tersebut dan berharap goal akan mendekat segera, bahkan banyak yang berharap mencapai goal tanpa mau bersusah paya mencapainya, ada yang berjuang dengan sangat  luarbiasanya diawal tetapi sudah merasa lelah pada tanjakan pertama, dan undur pada tanjakan yang kedua, namun tetap berharap untuk mendapat piala.
Saya pernah mendengar sebuah FORMULA TUJUAN yang disingkat dengan kata “SMART”, dimana :
S = Specific                 Tujuan haruslah mengandung APA, KAPAN, SIAPA, DIMANA, DAN BAGAIMANA;
M = Measurable          Harus terukur baik secara kuantitas, kualitas, bahkan dalam hal biaya (cost);
A = Attainable            Harus disusun cukup tinggi namun masih dapat dicapaiberdasarkan komparasi dan usaha;
R = Realistic               Harus realistic dan masuk diakal dalam hal manfaat, kepraktisan, SDM/A, keuangan dan control terhadap variable yang mempengaruhi pencapaian;
T = Timely                   Harus berdasarkan data yang akurat dan dan waktu yang sesuai.

            Sebagai seseorang yang masih terus berjuang guna mencapai goal dalam kehidupan ini, saya berharap dapat menerapka formula tersebut dan menjalani semua dengan pertolongan Tuhan dan dengan bantuan dari orang – orang yang telah ditempatkan berada di sekelilingku, apakah itu dosen, rekan mahasiswa, rekan kerja, pimpinan, nasabah, isteri dan anak – anak, keluarga besar, rekan – rekan sepelayanan dalam ladang Tuhan, bahkan orang – orang yang diijinkan menjadi ujian bagiku dan bagi kepemimpinanku, guna mencapai rencana-Nya dalam hidupku, yaitu MEMULIAKAN NAMA YESUS.
            Akhir kata dari refleksi harian ini adalah saya siap menjadi bagian dalam penerapan system: PENGOPTIMALAN 20% UNTUK MELAKUKAN 80% GUNA MENDAPATKAN 100% PENCAPAIAN. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ANDROID “PERUSAK” MASA DEPAN

Smart People, jagalah anak kita dengan segala kewaspadaan yang kita miliki. Karena existensi kita ditentukan oleh keturunan kita (anak...